Selasa, 12 Mei 2015

Orarkom : MEMBUAT BOOTABLE FLASHDISK MENGGUNAKAN YUMI



A.    PENGERTIAN
Bootable merupakan sebuah fasilitas yang ada pada setiap sistem operasi, dimana ditempatkan pada media penyimpanan yang berupa flashdisk, CD/DVD ROM atau media penyimpanan lainnya. Mengapa dinamakan dengan bootable? Karena sistem operasi akan melalui first boot menggunakan sebuah media penyimpanan. Booting yang dilakukan harus melalui tahapan-tahapan yang benar, misalnya saat akan mengatur pengaturan pada BIOS.
Pada  BIOS tentunya harus ditentukan sesuai dengan media apa yang akan digunakan nantinya, apakah itu Harddisk, CD/DVD ROM, Flashdisk atau media penyimpanan lainnya. Pengaturan seperti itu dapat dilakukan pada menu boot kemudian set boot order setelah itu tinggal atur first boot atau booting awal.
B.     LANGKAH – LANGKAH PEMBUATAN BOOTABLE FLASHDISK
1.      Download aplikasi imgburn dan  yumi
2.      Install kemudian jalankan aplikasi imgburn

 
3.      Di tampilan awal ImgBurn klik “Create image file from disc”.


4.      Setelah itu pilih di drive mana CD/DVD yang ingin di buat file ISO nya (Source), untuk merubah dimana hasil file ISO diletakan dan nama file klik gambar folder di Destination, untuk Read Speed jangan terlau cepat agar tidak terjadi error pada hasil ISO. Jika pengaturan selesai klik gambar CD untuk memulai proses.


5.      Jika proses sudah selesai maka program akan memunculkan peringatan berupa pesan dan music


6.      Jalankan YUMI yang sudah kita download tadi.
7.      Pada bagian License Agreement, klik I agree untuk melanjutkan.
8.      Yang harus kita lakukan pada bagian ini adalah:
·         Step 1: Pilih drive USB flashdisk kamu. Pada gambar terlihat bahwa USB terletak pada Drive I:\. Kemudian centang We Will Fat32 Format F:\ Drive!.
·         Step 2: Pilih jenis sistem operasi atau distro yang hendak di buat bootable-nya di flashdisk, pada gambar terlihat kalau saya memilih Windows Vista/7/8 Installer. Karena sistem operasi pertama yang akan saya masukan adalah windows 7.
·         Step 3: Cari lokasi file dimana ISO sistem operasi Anda tersimpan. Untuk mencarinya klik browse.
·         Setelah semua sudah sesuai, langsung saja klik Create.

9.      Jika ada konfirmasi atau pemberitahuan sebelum proses dilanjutkan, klik saja yes maka proses akan berlanjut.
10.  Tunggu sebentar proses penformatan, copy file, extracting file, dan installasi.
Cara Membuat Multi Bootable di Flashdisk Dengan Menggunakan Yumi

11.  Setelah proses tersebut selesai  maka akan muncul  pertanyaan yang menawarkan Anda, apakah ingin menambahkan ISO atau distro lainnya sekarang. Klik yes untuk menambahkan ISO yang lain. Klik no jika tidak ingin menambahkan.

12.  Proses instalasi telah selesai



Share this article with your friends

0 comments: